Kekuatan Sedekah di Saat Krisis

Hnews.id | Seiring pandemi COVID-19 terus menyebar di seluruh dunia, kita telah melihat bagaimana semua orang dan komunitasnya mencari berbagai cara untuk saling membantu satu sama lain. Salah satu di antaranya adalah dengan berbagi rezeki lewat sedekah.

Dalam kondisi sulit dan penuh dengan ketidakpastian ini, sebagai seorang Muslim, kita sangat disarankan untuk membantu sesama yang kurang beruntung. Mari saling mengingatkan betapa kita harus selalu berbelas kasih, tak hanya memikirkan diri sendiri, dan bermurah hati untuk terus bersedekah di masa sulit ini. 
Sedekah akan Membuktikan dan Menguatkan Iman
Rasulullah (ﷺ) berkata,

“Kesucian itu sebagian dari iman, Alhamdulillah memberatkan timbangan, Subhanallah walhamdulillah memenuhi ruang antara langit dan bumi, salat itu cahaya, sedekah itu bukti nyata (iman), sabar itu pelita, Alquran itu hujjah (yang membela atau menghujat).” [HR. Muslim]

Seperti disebutkan dalam hadis, memberi sedekah adalah bukti nyata dari keimanan. Pandemi COVID-19 ini bisa dibilang merupakan ujian bagi kita semua. Memberi sedekah di masa pandemi tentunya tak hanya akan membantu mereka yang kesusahan, tapi juga menjadi kesempatan untuk membuktikan iman kita secara nyata dan mendekatkan diri kepada Allah.

Melindungi dari Cobaan
Nabi Muhammad (ﷺ) berkata,

”Bersegeralah kalian untuk mengeluarkan sedekah, karena sungguh bencana tak dapat melewati sedekah.“ [HR. Thabrani]

Mereka yang sering bersedekah dengan tulus adalah yang akan mendapatkan perlindungan dari Allah di dunia. Bersedekah pun tidak hanya selalu berupa memberikan uang bagi mereka yang membutuhkan. Kebaikan kecil seperti tersenyum kepada orang lain atau melakukan hal-hal yang dapat membuat orang lain menjadi lebih tenang di masa pandemi ini pun juga termasuk sedekah.
Sedekah Dapat Menambah Harta
Nabi Muhammad (ﷺ) berkata, 

“Sedekah tidaklah mengurangi harta.” [HR.Muslim]

Apa pun yang kita berikan di jalan Allah tidak akan membuat merugi. Nyatanya, justru sedekah akan menambah harta dan kita bisa menggunakan kelebihan tersebut untuk kembali membantu sesama yang membutuhkan. 
Pintu Menuju Surga
Rasulullah (ﷺ) berkata, 

“Orang yang menyumbangkan dua harta di jalan Allah, maka dia akan dipanggil oleh salah satu pintu surga, ‘Wahai hamba Allah, kemarilah untuk menuju kenikmatan.’ Jika dia berasal dari golongan orang-orang yang suka mendirikan salat, dia dipanggil dari pintu salat. Yang berasal dari kalangan mujahid, maka akan dipanggil dari pintu jihad. Jika dia berasal dari golongan orang yang gemar bersedekah, maka akan dipanggil dari pintu sedekah.” [HR. Bukhari]

Memberi sedekah tidak hanya bisa membantu saudara-saudari kita yang membutuhkan di masa pandemi ini, tapi juga menjadi pintu untuk menuju surga.

(Sumber : #muslimpro)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *