Hnews.id | Proses vaksinasi massal Covid-19 terhadap 29.000 personel terus dilakukan Polda Metro Jaya yang ditargetkan selesai dalam dua bulan ke depan. Mereka yang disuntik vaksin adalah personel garis depan yang memberi pelayanan kepada masyarakat secara langsung.
Kata Kabid Dokkes Polda Metro Jaya Kombes Didiet Setioboedi, sejauh ini baru 50 persen personel yang telah menjalani penyuntikan.
“Jadi sarannya sekitar 14 ribu sudah disuntikkan, dan di mana targetnya 29 ribu anggota Polda Metro Jaya,” jelas Didiet di Polda Metro Jaya, Senin (5/4/2021).
Menurut Didiet, personel yang paling diutamakan untuk mendapat vaksinasi ini adalah mereka yang langsung berinteraksi dengan masyarakat.
Mulai dari babinkamtibmas, personel lalu lintas, hingga anggota reserse. “Nah itu kami dulukan, sehingga mereka kita harapkan menjadi tameng untuk penjagaan Covid-19,” ungkap Didiet.
Selain itu, Didiet mengakui bahwa jumlah kasus positif personel Polda Metro Jaya lebih tinggi jika dibandingkan dengan polda lainnya. Bahkan, Didiet mengungkapkan jumlahnya mencapai seribuan kasus.
“Tapi alhamdulillah sekarang sudah menurun sekali, tinggal tidak sampai 50, 30an yang masih dirawat di rumah sakit dan beberapa isolasi mandiri di rumah. Kita monitor terus,” pungkasnya. [ary]