Upaya Kesehatan terus Dilakukan untuk Penanganan Banjir Bandang NTT

Hnews.id | Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Flores Timur menyebabkan terjadinya banjir bandang pada lokasi terdampak, yakni Kecamatan Lie Boleng, Adonara Timur, Adonara Barat dan Wotan Ulumado, pada Minggu, 4 April 2021 pukul 01.00 WITA.

Berdasarkan sumber dari tim RHA Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes, BPBD Kab Flores Timur, dan Dinkes Kab Flores Timur, kondisi saat ini hingga pukul 07.30 WIB Senin, 5 April 2021 ada sebanyak 44 orang meninggal dunia, akses ke pulau Adonara hanya dapat melalui penyeberangan laut, dengan pelabuhan Tana Mera, Tobiloto dan Pelabuhan Waewerang, dan proses evakuasi korban masih terkendala alat berat.

Bantuan logistik yang sudah disampaikan oleh Kemenkes diantaranya; 2 tenda, 20.000 masker bedah dan 5.000 masker kain. Untuk kebutuhan saat ini yang cukup mendesak, yakni obat-obatan dasar dan emergency, tenaga kesehatan berupa tim medis, dan tenda kesehatan.

Selanjutnya kebutuhan lainnya yang cukup penting di wilayah bencana yakni pengendalian vektor, pengelolaan air beraih dan personal hygiene kit, maka Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Surabaya mengirimkan tim khusus, yang mana pelaksanaannya di lapangan bekerja sama dengan BPBD Kab Flores Timur, dan Dinkes Kab Flores Timur.

Beberapa upaya kesehatan yang sudah dilakukan oleh Dinkes Kab Flores Timur dan Dinkes Propinsi NTT diantaranya; melakukan penilaian cepat kesehatan, melakukan kaji cepat untuk menilai kebutuhan logistik kesehatan, penanganan korban luka dan meninggal, mendirikan pos kesehatan di 2 titik yaitu di Pulau Desa Nele Lamandiken dan Puskesmas Walwerang, serta melakukan pelayanan kesehatan.

Dari Kemenkterian Kesehatan Pusat, dengan mengirimkan tim HRA dipimpin langsung oleh Kepala Pusat Krisis Kesehatan, menghubungi Dinkes Propinsi NTT dan Dinkes Kab Flores Timur terkait data perkembangan dan kebutuhan logistik.

(RR)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *