Hnews.id | Garut bukan hanya dodol ya guys, tapi ada juga kuliner yang sedang hits yaitu steak domba khas Garut yang rasanya… raos pisan!
Hal tersebut disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno melalui akun media sosial Instagram pribadinya, Rabu (20/10/2021).
“Wajib coba nih buat kalian yang nanti berkunjung ke sini, sambil menikmati suasana alamnya yang indah, udara yang sejuk, seperti kemarin ketika saya hadir di Desa Wisata Pesona Saung Ciburial,” ujar Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno berharap semoga potensi yang ada bisa kita kembangkan, agar semakin banyak lapangan kerja yang tersedia bagi masyarakat seluas-luasnya.
“Hayu ka Garut!,” demikian tutup Sandiaga Uno. [ary]