Hnews.id | Halo Sobat Citata, Jakarta Pusat akan memiliki destinasi wisata urban lagi nih! Yaitu, “Petojo Enclek Leisure Walk Tour Trail”
Hal tersebut disampaikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melalui akun media sosial Instagram pribadinya, Rabu (27/10/2021).
Sesuai dengan namanya, tutur Anies, lokasi dari penataan kawasan ini berada di kawasan pasar legendaris di Jakarta Pusat, yaitu Petojo Enclek. Kata leisure yang secara harfiah bermakna kesenggangan, memiliki kolerasi erat terhadap kegiatan berwisata, dimana waktu luang/kesenggangan tersebut dapat diimplementasikan oleh masyarakat dalam bentuk berbagai aktifitas wisata.
Menurut Anies, kawasan Petojo Enclek termasuk area pusat perkotaan yang telah dikeliling oleh aktifitas perkotaan yang kompleks, namun dengan adanya arahan fungsi kawasan sebagai bagian dari pengembangan wisata akan mengubah citra kawasan yang dapat untuk dijadikan masyarakat dalam berwisata atau memanfaatkan waktu luang/leisure.
Leisure dan wisata menjadi bagian dari kebutuhan yang tumbuh seiring dengan kesibukan dari kompleksitas aktifitas perkotaan, terutama pada kota metropolitan. Makna leisure/aktifitas wisata lingkup perkotaan mengedepankan efektifitas dan efisiensi dalam menikmati dan memberikan pengalaman yang instan terhadap masyarakat.
“Penataan kawasan Petojo Enclek ini meliputi Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Museum Prasasti, Kantor Sudin Pusip Jakarta Pusat, Pasar Petojo Enclek, serta beberapa bangunan bersejarah lainnya yang ada di kawasan tersebut,” demikian tutup Anies. [ary]