Bima Arya: Paling Asik Menikmati Bandrek

Hnews.id | Selepas kerja paling asik menikmati bandrek, minuman khas Sunda, di Bansus (Bandrek Susu) air mancur. Dihibur orkes tapi tetap prokes.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Bogor Bima Arya melalui akun media sosial Instagram pribadinya, Kamis (10/2/2022).

Bima mengatakan, bandrek dimana lagi yang asik? Bandrek Lovers mana suaranyaa?

“Never stop… Bandrek,” demikian tutup Bima.

Sebagai informasi, bandrék adalah minuman tradisional khas Sunda yang dikonsumsi untuk meningkatkan kehangatan tubuh. Minuman ini biasanya dihidangkan pada cuaca dingin, seperti di kala hujan ataupun malam hari.

Bahan dasar bandrék yang paling penting adalah jahe dan gula merah, tetapi pada daerah tertentu biasanya menambahkan rempah-rempah tersendiri untuk memperkuat efek hangat yang diberikan bandrék, seperti serai, merica, pandan, telur ayam kampung, dan sebagainya. Susu juga dapat ditambahkan tergantung dari selera penyajian.

Sebenarnya di daerah lain juga ada bandrek seperti bandrek Medan, bandrek Aceh, bandrek Jawa Barat, bandrek Jogja dan lainnya. Bandrek Aceh dan bandrek Medan memiliki rasa yang spesial atau berbeda dengan bandrek di Jawa.

Kalau Medan atau Aceh rasanya lebih pedas dan biasa dicampur telur sebagai pemulihan daya tahan tubuh. Biasanya menu bandrek di Jawa terdapat di angkringan seperti nasi kucing atau tempat khusus angkringan minuman rempah yang saat ini lagi ramai diperbincangkan. [ary]

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *